Anak Indonesia berpeluang dilatih Pep Guardiola



JAKARTA, KOMPAS.com- Anak-anak Indonesia, yang punya bakat sepak bola, berpeluang untuk dilatih pelatih klub raksasa Spanyol Barcelona, Pep Guardiola. Hal ini bisa terwujud jika mereka lolos seleksi ajang pencarian bakat The Chance yang dipelopori Nike.


Nike percaya bahwa Indonesia adalah salah satu negara yang memiliki banyak pemain muda berbakat dan rela memberikan apa saja untuk dapat bermain sepakbola di tingkat yang lebih tinggi

 
The Chance merupakan sebuah ajang pencarian bakat unik untuk para pemain bola muda bertalenta. Ajangini memberikan kesempatan kepada para pemain bola amatir di seluruh dunia untuk membuktikan diri di sebuah panggung elite. Para pemain dari 55 negara di seluruh dunia akan ambil bagian pada ajang ini.
Sebanyak 100 pemain terbaik dengan pengawasan dari para pelatih Nike akan melakukan perjalanan ke final global yang diadakan di akademi muda FC Barcelona.
Ini merupakan ajang kedua The Chance. Ajang pertama dilakukan pada 2010 lalu, dan saat itu Nike bekerja sama dengan manajer Arsenal, Arsene Wenger. Untuk tahun ini, proses seleksi di Indonesia akan diadakan di tiga kota, yakni Medan, Surabaya dan Jakarta.
Setiap anak berumur 17-19 tahun yang cinta sepakbola dapat berpartisipasi pada ajang ini. Dari seluruh partisipan, akan dipilih 30 finalis yang disaring lagi di Jakarta. Mereka akan mendapatkan pelatihan serta diuji lagi pada 19-20 Mei 2012 di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Kuningan. Finalis ini dilatih oleh Widodo Cahyono Putro dan Wolfgang Pikal.
Dari 30 anak, akan disaring menjadi 5 anak untuk maju ke babak final Asia Tenggara. Kelima anak ini akan bertanding melawan finalis dari Thailand, Singapura dan Malaysia. Nantinya, akan ada 20 anak yang menjadi finalis dan bertanding untuk memperebutkan 4 kursi ke Barcelona.
Tahun ini Indonesia mendapat kesempatan emas untuk menjadi tuan rumah bagi acara final The Chance se-Asia Tenggara yang diadakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 10-14 Juni 2012.
"Nike percaya bahwa Indonesia adalah salah satu negara yang memiliki banyak pemain muda berbakat dan rela memberikan apa saja untuk dapat bermain sepakbola di tingkat yang lebih tinggi. Nike ingin menjadikan impian tersebut menjadi kenyataan," ucap Country Marketing Manager Indonesia, Nino Priambodo.